top of page

Aplikasi MyVenus Resmi Diluncurkan, Perawatan Kecantikan dan Kesehatan Jadi Lebih Mudah!

Aplikasi MyVenus Resmi Diluncurkan, Perawatan Kecantikan dan Kesehatan Jadi Lebih Mudah!


Tasha Rainita

24 November 2022 at 10:00:00 pm

HerStory, Jakarta —

Masyarakat Indonesia, terutama para wanita pasti membutuhkan perawatan kecantikan. Pasalnya, kecantikan kini menjadi salah satu tolak ukur kepercayaan diri setiap orang.


Untuk itu, MyVenus hadir sebagai sebuah platform untuk membandingkan berbagai informasi perawatan kecantikan, informasi klinik dan dokter, reservasi online, dan melakukan pembayaran.


“Klinik kecantikan di Indonesia semakin banyak, tapi wanita di Indonesia banyak yang belum tahu bagaimana memilih klinik yang tepat dan memilih prosedur yang tepat untuk diri sendiri,” ujar Michelle Hendra, CMO dan Co-founder MyVenus dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (1/4/2022).


“Melalui aplikasi MyVenus, mereka bisa mendapatkan konsultasi dan infomasi klinik, bisa membandingkan dari kualitas dan harga, lalu memilih klinik dan treatment yang tepat,” sambungnya.


Saat ini, sudah ada lebih dari 100 merchant yang terdaftar di MyVenus, antara lain klinik kecantikan, spa, dental care, salon kecantikan, perawatan kuku, dan lainnya.


Semua penyedia layanan yang terdaftar telah disaring dengan sistem verifikasi unik dari MyVenus.


“Selama ini, banyak praktik klinik kecantikan ilegal di Indonesia yang efek sampingnya merugikan banyak konsumen. Kami akan menggunakan DVS (Doctor Verification System) yang mana hanya klinik yang terverifikasi yang akan ditampilkan dalam aplikasi, dengan ini menaikkan kualitas pasar konsultasi kecantikan Indonesia,” kata CEO MyVenus, Yujin Hwang.


Untuk mencoba menggunakan layanan MyVenus, kamu bisa mengunduh aplikasinya di Playstore dan Appstore.

HerStory, Jakarta —
Masyarakat Indonesia, terutama para wanita pasti membutuhkan perawatan kecantikan. Pasalnya, kecantikan kini menjadi salah satu tolak ukur kepercayaan diri setiap orang.

bottom of page